Sponsor

fidnurdiansyah
Free Website Hosting

Kamis, 02 April 2009

Untung Ada UPS..

Siang tadi, ketika sedang asyik-asyiknya mainan komputer, tiba-tiba listrik mati. Waduh.., piye iki??? Monitor berubah menjadi gelap tanpa gambar, alunan musik yang keluar dari sound pun sekejap lenyap tanpa bekas. Tapi.., ko' PC ku masih nyala tombol powernya???

Yah..., saya lupa. Ternyata PC ku telah saya hubungkan dengan UPS kemaren sore. Sebuah UPS bermerek ProLink tipe PC650 yang saya beli pada hari Selasa lalu di sebuah toko komputer di seberang barat Jalan Raya Janti, dengan harga lebih dari 400.000 rupiah. Hmm.., kira-kira menurut Anda terlalu mahal nggak ya?


Jujur saja, yang membuat saya gelisah adalah layar monitor yang tiba-tiba mati ketika listrik padam. Namun, setelah saya lihat bahwa PC masih tetap hidup, saya baru 'sadar'. Ternyata monitor ku tidak terhubung dengan UPS. Lho.., kalo gitu ngapain beli UPS kalo monitor tetap mati karena tidak terhubung??

Ini dia masalahnya. Pada hari Selasa (31/03) kemarin, saya sempat bimbang ketika ditawarin sang penjual di toko komputer untuk memilih UPS tipe mana yang akan saya beli. Ada dua pilihan :
  1. ProLink tpe PC650, dengan harga > 400.000 rupiah.
  2. ProLink tipe PRO650S, dengan harga lebih mahal seperempatnya dari harga yang pertama.
Wah, jadi tambah bingung nih. Ketika melihat isi dompet, doku sangat pas-pasan. Lagipula, tujuan saya kesini sebenarnya adalah untuk mencari soundcard untuk komputerku setelah hampir 4 bulan lamanya terserang 'penyakit pita suara'. Jadi, percuma juka khan kalau dapat UPS bagus tapi soundcard malah tidak jadi terbeli.

Saya kemudian berinisiatif bertanya kepada penjual. "Mas, emang bedanya apaan yang ini (PC650) sama yang itu (PRO650S)?".
Mas penjual menjawab : "Kalo yang ini khusus buat komputer, gak boleh dihubung-hubungkan sama yang lain. Nah, kalo yang itu bisa dihubungkan kemana aja".
Saya bertanya lagi, "Kalo tetap dipaksain gimana Mas?".
Mas penjual : "Pernah juga sih waktu itu tak coba dihubungin ke monitor, tp setelah 4 bulan , UPS yang ini (PC650) dah gak jalan. Ada alat didalamnya (saya lupa namanya) yang rusak, soalnya gak kuat nahan daya".
Saya ngomong lagi, "Tapi kan yang penting PC-nya khan? Kalo monitor mah nomor dua.."
Mas penjual : ^^

Akhirnya saya memutuskan untuk membeli UPS ProLink tipe PC650. Dan apa yang terjadi sekarang ini??
Yaitu tadi.., saya terkejut ketika melihat monitor mati sementara PC masih hidup. Dan karena kejadian ini, saya sempat dibuat sibuk oleh monitor karena berusaha untuk memaksakan menghubungkan plug power-nya ke UPS. Huhh..., malah kondisi di kamar galap lagi, karena diluar mendung tebal. Sialnya lagi, plug (colokan) PC ku malah tersenggol (karena pemasangan yang kurang pas), dan akhirnya menjadi mati pula PC ku. Sia-sia lah perjuangan Si Ceroboh....


Saran saya, kalau Anda mengalami pilihan yang membingungkan seperti saya tadi, saya manganjurkan untuk lebih memilih menggunakan ProLink PRO650S. Bukannya kecewa berat, namun menggunakan produk (ProLink PC650) seperti saya tadi sangat tanggung. Mendingan sekalian beli yang agak mahal dikit, tapi kualitas dan efektivitas terjamin.


0 komentar:

Posting Komentar

.................

whb link

Chat with me


Label

ssstt...


ShoutMix chat widget
Free Website Hosting